Home » » Film Mainan Hasbro ‘M.A.S.K.’ Gaet Sutradara ‘Fate of the Furious’

Film Mainan Hasbro ‘M.A.S.K.’ Gaet Sutradara ‘Fate of the Furious’

Pengembangan proyek film ‘M.A.S.K.’ baru saja mendapat kemajuan signifikan menyusul bergabungnya F. Gary Gray sebagai sutradara.
image

Setelah sekian lama berkutat dengan franchise Transformers, Hasbro akhirnya siap memfilmkan produk mainan miliknya yang tak kalah potensial bernama M.A.S.K.. Masih melibatkan kendaraan yang dapat bertransformasi, pengembangan proyek film M.A.S.K. baru saja mendapat kemajuan signifikan menyusul bergabungnya F. Gary Gray sebagai sutradara. Keterlibatan Gray pun disambut positif, mengingat ia adalah sutradara di balik Fate of the Furious yang dipadati adegan action kendaraan. M.A.S.K. atau Mobile Armored Strike Kommand dikenal sebagai franchise mainan Hasbro yang sukses di tahun 80-an. Berkat popularitasnya yang tinggi, M.A.S.K. pun sempat diadaptasi menjadi serial kartun di tahun yang sama. M.A.S.K. merupakan nama pasukan khusus yang bertempur menggunakan kendaraan yang dapat bertransformasi. Dalam kartunnya, mereka dikisahkan melawan V.E.N.O.M. (Vicious Evil Network of Mayhem) yang mendalangi aksi kejahatan dan terorisme. Terkait alasannya menyutradarai dan memproduseri M.A.S.K., Gray menjelaskan mainan vintage ini dapat diperbarui menjadi sesuatu yang istimewa yang punya pesan kuat untuk penonton masa kini. Menurut kabar dari Deadline, kini Gray dan Hasbro sedang mencari penulis skrip yang mampu mewujudkan M.A.S.K. jadi film yang menginspirasi kawula muda. FYI, M.A.S.K. adalah satu dari lima mainan Hasbro yang diangkat ke layar lebar, selain oleh G.I. Joe, Micronauts, Visionaries  dan ROM. Keempat judul ini nantinya akan tergabung dalam Hasbro Cinematic Universe yang diarsiteki Akiva Goldsman dan diproduksi Paramount. Sejumlah penulis skrip yang terlibat di cinematic universe ini meliputi John Francis Daley dan Jonathan Goldstein (duo penulis Spider-Man: Homecoming), Joe Robert Cole (Black Panther), Cheo Coker (serial Luke Cage) dan Michael Chabon. Sama halnya dengan M.A.S.K., keempat film Hasbro lainnya masih dalam pengembangan dan belum mendapat tanggal rilis. Di luar itu, Gray akan segera menggarap film teranyar Men in Black yang siap dirilis 17 Mei 2019. Follow Ulasan Pilem di twitter: @ulasanpilem
Kunjungi Ulasan Pilem di facebook: facebook.com/ulasanpilem

0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Video Of the Day

Facebook

Sponsor

 
marinonton films
Copyright © 2018 Pop Corn Area : Movie Reviews
Distributed By Gudang Informasi